Padahal minggu-minggu ini juga termasuk minggu yang sibuk. Persiapan Konferensi Remaja Indonesia yang akan diadakan hari Minggu tanggal 9 Agustus 2009 ini. Mulanya aku diminta menjadi MC untuk acara itu. Tapi kondisi kesehatanku ngga mengizinkan. Akhirnya diambil keputusan untuk nge-briefing dua remaja muslimah yang akan menggantikanku. Jadwalnya mulai kemarin sore abis aku pulang kerja. Malam ini, aku bikinkan rundown acara untuk mereka secara detil. Insya Allah besok mereka latihan sendiri dan rencananya malam minggu pas gladi bersih, baru aku lihat hasil latihan mereka.
Membuat rundown acara udah jadi kerjaanku sehari-hari. Sejak menjadi penyiar, aku akrab dengan istilah seperti ini. Karena seorang penyiar ngga boleh mengabaikan waktu yang berjalan dan ngobrol seenaknya sendiri. Dia harus bisa memajemen waktu. Bukan hanya tepat waktu di saat siaran, ngga pernah datang telat dan selalu on time. Tapi seorang penyiar juga harus bisa mengatur, membagi dan memperhitungkan waktu yang terus berjalan di setiap siarannya dengan tepat. Kapan waktu memutar lagu, memutar iklan / jingle radio / insert / time signal, waktu antara durasi calling (koment), kapan live report / breaking news kalaupun ada.
So .. sebelum siaran, seorang penyiar harus membuat rundown siaran atau rencana siaran. Kemudian dia harus menjalankan setiap order yang tertulis dengan tepat per jam dan tanpa kesalahan. Ngga boleh kedodoran waktunya yang mengakibatkan iklan ngga diputar tepat pada waktunya dan acara menjadi kacau. Lebih-lebih untuk pemutaran time signal, seorang penyiar harus benar-benar tepat memperkirakan waktunya. Ngga boleh kurang atau lebih barang 1 menitpun. Kalo di radioku, ada program-program tertentu yang diputar pada jam tertentu. Misalnya setiap pergantian jam, ada Tanda Waktu yang harus diputar tepat pada jam yang bersangkutan. Setelah itu memutar Info Banua, lamanya maksimal 4 menit. Baru diputar jingle pindah acara. Pada menit ke 30' harus diputar program Indonesia 90 detik.
Dalam pembuatan rundown acara juga harus memperhitungkan kenyamanan pendengar. Misalnya, lagu baru terputar 1 menit kemudian meng-cut lagu tersebut untuk memutar Indonesia 90 detik. Seandainya hal itu terjadi, tentu akan mengganggu kenyamanan pendengar. Membuat mereka kecewa, marah, dan lebih parah lagi pindah ke channel radio yang lain .. Gawatkan !
Belum lagi kalo seorang penyiar mengasuh program dialog. Pada saat dia minta izin kepada narasumber untuk memutar iklan, dia harus melakukannya dengan cara halus dan memikat. Bisa membuat narasumber merasa nyaman dan pendengar juga merasa penasaran sehingga tetap menunggu sesi berikutnya. Hal ini juga didukung dengan kemampuan adlibbingnya.
Biasanya rundown acara itu dibuat untuk 30 menit, 60 menit dan 120 menit. Penyiar tinggal mengikuti saha sesuai dengan menit yang tertulis. Kapan memutar lagu, di menit keberapa memutar iklan, insert program, jinggle radio dan lain sebagainya. Penataan elemen siaran yang dimasukkan dalam rundown acara tersebut diatur oleh Program Director.
Contoh Rundown acara berdurasi 60 menit :
00.00 - 00.02 Opening Tune Program
00.02 - 00.05 Opening Greeting (Calling)
00.05 - 00.08 Lagu 1
00.08 - 00.10 Iklan 1
00.10 - 00.12 Insert 1
00.12 - 00.15 Comment & Info
00.15 - 00.18 Lagu 2
00.18 - 00.20 Iklan 2
00.20 - 00.23 Lagu 3
00.23 - 00.25 Comment & Info
00.25 - 00.30 Lagu 4
00.30 - 00.33 Iklan 3
00.33 - 00.35 Insert 2
00.35 - 00.40 Lagu 5
00.40 - 00.45 Comment & Adlibs Sponsor
00.45 - 00.48 Lagu 6
00.48 - 00.50 Iklan 4
00.50 - 00.53 Lagu 7
00.53 - 00.55 Open Ended
00.55 - 00.58 Lagu 8
00.58 - 00.60 Closing Program
Sebenarnya rundown ini bisa dikemas dalam Hot Clock Siaran. Tapi aku belum sempat bikin. Lagian aku harus cepat-cepat menyelesaikan rundown acara off airku. Ok .. moga sharingku yang sedikit ini bisa bermanfaat. Amin :)
Salam
Dini
oo rundown itu kayak gitu, to. lha barusan saya ikut rapat ada tulisan rundown, gak mudeng. hihihi...
BalasHapusDini< thanks ya.....
BalasHapusini diaplikasikan di acara 'live' ya...?
ur welcome .. iya jadi ketularan pas bikin acara live juga pake rundown supaya waktunya efektif he3
BalasHapusjingle kya apa c ka....?
BalasHapustolong infonya..^^
maksudnya insert itu apa ya ka?
BalasHapus